Budiman AS Minta Warga Selalu Berpedoman Pancasila

oleh -210 Dilihat
oleh

Anggota DPRD Provinsi Lampung Budiman AS melaksanakan kegiatan sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila di Bumi Waras, Sabtu (17/6).

Dalam arahannya, Ketua Partai Demokrat Kota Bandarlampung ini berharap, dengan adanya sosialisasi ideologi Pancasila yang disampaikan langsung ke masyarakat, semoga akan menambah wawasan berkebangsaan dan menambah nilai rasa pancasilais pada diri individu masyarakat.

“Tentunya masyarakat dapat mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari, sehingga masyarakat Kota Bandar Lampung dapat menjadi contoh sebagai masyarakat yang adem, tentram, sejuk, berbudaya dan saling menghargai sesamanya,” jelas Budiman AS.

Terlebih jelang Pemilu 2024 mendatang, menurut Budiman, kita jangan sampai terprovokasi oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab yang bisa memecah belah bangsa.

“Jangan sampai kita terpecah belah oleh pilihan yang berbeda. Yang pasti kita harus selalu berpedoman pada Pancasila,” ujar Anggota Komisi I DPRD Provinsi Lampung ini.

Selain itu, menurut dia, hal yang bisa merusak Pancasila yakni menyebar kebohongan atau hoax, sikap intoleransi, mudah terprovokasi, ujaran kebencian sampai radikalisme.

Maka, dengan adanya sosialisasi ini dirinya berharap agar nilai-nilai Pancasila dapat ditanamkan kembali ke masing-masing diri kita, terutama para pemuda untuk terus bisa menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI.

Sementara, Dosen FISIP Unila Budiharjo yang menjadi Narasumber di kegiatan tersebut menyatakan bahwa untuk menjaga keutuhan negara Kesatuan Republik Indonesia pemuda-pemudi harus bersatu.

“Walau banyaknya keberagaman yang ada di Indonesia, suku, ras, dan bahasa tapi untuk menjaga dan melindungi Indonesia semua harus bersatu,” tambahnya.

Dirinya juga mengungkapkan, kemerdekaan yang diperoleh oleh Negara Indonesia didapatkan dengan mengorbankan jiwa dan raga. “Untuk itu kita sebagai penerus muda bangsa diminta untuk dapat menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.